Berbagi Tips Agar Bekerja Lebih Efektif

Bukan sebuah rahasia, kalau Anda membuka social media di hari Senin pagi, akan banyak sekali postingan status yang mengeluhkan betapa malasnya memulai hari kerja di awal minggu. Ini bisa berarti banyak hal :

Bekerja pada bidang yang kurang disukai
Pekerjaan yang terlalu melelahkan
Waktu libur yang kurang
Hubungan yang kurang baik dengan rekan sekantor
Istirahat yang kurang, dan masih banyak lagi.
Anda punya masalah yang sama? Kalau iya, 5 tips berikut ini mungkin bisa membantu Anda bekerja lebih efektif dan produktif.

Kerja sampingan online telah menjadi gaya hidup masyarakat kita saat ini. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya kebutuhan hidup yang tidak diimbangi dengan peningkatan gaji sebagai karyawan untuk menutupinya. Kerja sampingan lewat internet adalah salah satu yang banyak dipilih karena dianggap paling mudah untuk dijalankan bersamaan dengan pekerjaan utama. Namun demikian, tidak sedikit para pelaku kerja sampingan di internet yang malah berantakan kehidupannya. Baik itu pada pekerjaan utama di kantor, pekerjaan sampingan di rumah, atau pun kehidupan keluarganya.

Penyebab utama dari masalah di atas adalah pola bekerja yang salah. Apalagi dengan adanya dalih, “Kerja keras dulu setahun dua tahun, nanti akan ada masanya santai menikmati semuanya.” Tidak ada yang salah dengan pernyataan itu. Namun, jika tidak hati-hati malah akan menjadi bumerang karena alih-alih tujuan tercapai, yang ada malah semuanya menjadi berantakan.

Pengalaman saya bekerja sebagai karyawan di BUMN dan juga sebagai pelaku bisnis sampingan secara online, pernah hampir terjebak pada masalah di atas yakni ketidakseimbangan dalam menjalankan kehidupan. Kadang ada titik dimana saya merasa sangat lelah dan kehabisan energi. Ada titik dimana saya merasa eneg dan ingin berhenti. Ada pula titik dimana saya hampir mengacaukan semuanya. Sampai akhirnya saya menemukan jawabannya.

Keseimbangan Hidup
Cara Kerja Sampingan OnlineKuncinya ada pada keseimbangan hidup. Seberapa pun banyaknya pekerjaan yang Anda lakukan, jangan lupa bahwasanya hidup mesti seimbang. Ada kehidupan pribadi, kehidupan keluarga, kehidupan pekerjaan utama, kehidupan pekerjaan sampingan, kehidupan beribadah, dll., tergantung bagaimana model kehidupan Anda. Poin utamanya adalah menyeimbangkan itu semua.

Kehidupan pribadi, lebih pada bagaimana Anda mengatur diri Anda sendiri. Mulai dari istirahat yang cukup, kesehatan, perasaan senang dan bahagia, semangat, dsb. Kalau perlu waktu sendiri, luangkan lah waktu secukupnya untuk memanjakan diri sendiri.
Kehidupan keluarga, lebih pada bagaimana Anda berinteraksi dengan keluarga. Mulai dari perhatian untuk keluarga, waktu keluarga yang berkualitas, canda tawa di dalam rumah tangga, menyenangkan pasangan dll.
Kehidupan pekerjaan utama, lebih pada bagaimana cara Anda mengatur pola kerja di kantor. Mulai dari menyusun prioritas kerja, target pencapaian kerja, hubungan dengan rekan kerja dan atasan, sampai pada produktivitas kerja Anda.
Kehidupan pekerjaan sampingan, lebih pada bagaimana cara Anda mengatur pola kerja sampingan. Mulai dari mengatur manasaja waktu luang yang bisa digunakan untuk kerja sampingan, kapan harus ‘tancap gas’, kapan harus ‘berhenti’, dll.
Kehidupan beribadah, lebih pada bagaimana cara Anda menjaga kualitas ibadah di tengah banyaknya kehidupan yang mesti Anda jalani.
Lima kehidupan ini harus mampu Anda seimbangkan agar Anda tetap dapat menikmati hidup, sekalipun saat ini tengah menjalani kerja sampingan untuk menambah pendapatan pribadi maupun keluarga.

Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Sampingan
Cara Kerja Sampingan Di RumahJika sudah mengetahui ada lima kehidupan yang mesti Anda seimbangkan, berikut ini adalah beberapa cara untuk meningkatkan produktivitas kerja sampingan tanpa harus mengorbankan kehidupan yang lain sehingga semuanya bisa berjalan sama baiknya.

Pilih satu pekerjaan sampingan online Anda dan fokus di sana. Ingat, bagi Anda yang masih bekerja sebagai karyawan, waktu luang Anda tidak banyak. Mengerjakan banyak hal dalam satu waktu hanya akan menguras waktu, tenaga dan pikiran Anda tanpa ada hasil yang maksimal.
Pilih waktu luang yang akan Anda gunakan untuk kerja sampingan di internet. Bagi karyawan biasanya ada tiga waktu luang yang bisa dipilih : (1) Di pagi hari, sebelum berangkat kerja; (2) Di malam hari, kerja sampai larut malam; (3) Di akhir pekan. Sebaiknya Anda pilih dengan bijaksana, karena ini erat hubungannya dengan kehidupan pribadi dan kehidupan keluarga. Jangan sampai Anda terlalu banyak mengorbankan kehidupan yang lain.
Susun jadwal kerja yang baik. Jadwal kerja yang baik menurut saya adalah sedikit namun konsisten setiap hari. Satu hingga dua jam sehari namun dikerjakan setiap hari jauh lebih baik daripada Anda berkerja tiga hingga lima jam secara habis-habisan. Jika dipaksakan, yang terjadi adalah Anda akan kehabisan tenaga. Lelah pikiran, lelah fisik, dan bahkan bisa jatuh sakit. Kalau sudah sakit, tidak ada yang bisa Anda kerjakan selain istirahat.
Patuhi rencana kerja yang sudah Anda buat. Disiplinkan diri Anda untuk mengikuti semua rencana kerja yang sudah dibuat. Anda tentu tidak mau menyia-nyiakan semua usaha Anda dari awal, hanya karena ketidakmampuan memerangi rasa malas. Paksakan diri, bentuk kebiasaan baru. Toh, hanya satu sampai dua jam per hari.
Konsisten. Lakukan terus menerus hingga membuahkan hasil yang Anda inginkan.
Tips di atas bisa Anda praktekkan, khususnya bagi Anda yang masih memiliki pekerjaan utama sebagai karyawan, sebagaimana diri saya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Jika ada yang belum jelas, silahkan tinggalkan komentar di bawah. Nantikan postingan saya selanjutnya.

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *